( Program Social Corner
)
Program ini dilakukan
oleh social corner dalam rangka memberika edukasi kepada masyarakat terkait
pengelolaan sampah rumah tangga. Program ini lahir dari data DLHK Kota
Pekanbaru terkait kontribusi sampah
rumah tangga dalam permasalahan pengelolaan sampah di Kota Pekanbaru yang
mencapai 70 % dari total sampah di Pekanbaru yang dihasilkan oleh rumah tangga.
Dalam rangka mengurangi sampah rumah tangga maka dipandang perlu untuk
memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pola penanganan sampah yang baik dengan
memilah sampah rumah tangga dari rumah.
Kegiatan ini
dilaksanakan di Kelurahan Kampung Bandar Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru
sebagai daerah binaan komunitas social corner, selain itu daerah ini juga dekat
dengan aliran sungai siak dan merupakan daerah yang menjadi asal muasal kota
pekanbaru.
Kegiatan ini
dilaksanakan pada tanggal 6 juni 2018 di kantor lurah Kampung Bandar yang
diikuti oleh masyarakat di kelurahan kampung bandar.
Komentar
Posting Komentar